Senin, 16 Maret 2015

POSITIF - NEGATIF INTERNET BAGAI DUA SISI MATA PEDANG




Internet merupakan hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan modern seperti sekarang, informasi apa saja bisa didapat kapanpun dan dimanapun tanpa mengenal ruang dan waktu. Bahkan ada beberapa pekerjaan yang akan mati total tanpa internet. Bagi Nettizen tanpa internet bagaikan hidup tanpa matahari, hehehehe. .  .tak bisa dipungkiri internet memberikan banyak manfaat tetapi juga harus diwaspadai dampak negatifnya.

Dampak Positif Dari Penggunaan Internet
1. Sebagai Sumber Informasi
Dengan adanya internet, kita bisa mencari informasi dan berita terbaru dari seluruh dunia dengan mudah. Pembaharuan informasi di internet terjadi setiap waktunya. Pengguna internet bisa mencari informasi melalui mesin pencari seperti Google, Bing, Yahoo, dll.

2. Sebagai Media Komunikasi
Kini semua orang bisa berkomunikasi dengan siapa saja dan dimana saja. Dengan menggunakan internet komunikasipun menjadi lebih mudah dan lancar. Komunikasi melalui internet bisa dengan melalui kirim email, chating, forum, sosial media, video call, dll.

3. Sebagai Media Pendidikan  
E-learning atau belajar jarak jauh atau belajar melalui internet kini sudah bisa dilakukan, Dengan belajar melalui internet kini siapa saja mudah mendapatkan pendidikan yang lebih luas, pembelajaran di internet dapat berupa e-book (electronik book), video, games, dan kini di internet atau video converence jarak jauh antara guru dan murid. Bahkan yang terbaru UNpun menggunakan media internet.
4. Sebagai Media Hiburan
Mencari hiburan pun kini menjadi lebih mudah, Video games, video lucu, film, musik, dan hiburan lainnya kini sudah tersedia di internet.

5. Sebagai Media Bisnis Dan Memudahkan Transaksi
Kini kita tidak perlu lagi datang ke toko untuk membeli suatu barang, cukup cari barang yang anda inginkan di internet, tranksaksi atau bayar melalui E-Banking (Internet Banking) Maka barang akan datang kerumah anda. Hal diatas tentu membuktikan kalau internet memudahkan kita untuk berbelanja dan berbisnis. Bahkan bagi sebagian orang internet adalah media untuk mencari uang.

6. Sebagai Media Pertukaran Data
Internet memungkinkan semua orang dari seluruh dunia untuk saling bertukaran data, Sehingga muncul istilah Upload dan Download.apa itu upload) Menyimpan data atau file dari gadget kita ke internet disebut upload dan (apa itu download) Menggambil data atau file dari internet ke gadget kita.

7. Sebagai Media Simpan
Sekarang banyak pihak yang menyediakan tempat untuk menyumpan data tanpa memenuhi harddisk yang ada di komputer mereka, dengan kapasitas yang cukup besar, seperti google drive, drop box, dsb...

Dampak Negatif Internet

1. Pornografi
Internet yang memudahkan siapa saja dalam mencari informasi maka juga bisa membuat pornografi semakin merajarela dan mudah diakses, hal ini pun dapat merusak moral kaum muda bangsa ini yang merupakan generasi penerus.

2. Perjudian
Banyak situs yang memudahkan para penjudi untuk berkumpul dan berjudi secara online, dan uangnya biasanya ditransfer ke rekening online atau kartu kredit.

3. Penipuan
Kini penipuan pun semakin sering terjadi apalagi di dunia internet mulai dari penipuan ketika bertransaksi, iklan atau program kaya secara instan dll.
 
 4. Pencurian Kartu Kredit
Para penjahat internet biasanya menggunakan kartu kredit milik orang lain untuk bertransaksi, dan biasanya korbannya adalah orang yang pernah bertransaksi online menggunakan kartu kredit. Pelaku tindak kejahatan yang satu ini cukup sulit untuk dilacak.
5. Sumber Informasi Penjahat
Banyak orang yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan internet untuk mencari informasi guna membantu tindak kejahatan, misalnya penjahat tahu sebuah rumah kosong karena penghuninya update setatus lewat media sosial bahwa dia akan bepergian. Atau informasi yang lain untuk membantu tindakan kejahatan,
6.  Terorisme
Internet sering digunakan untuk propaganda para teroris, seperti untuk mempengaruhi pengguna internet lain, merekrut pengguna menjadi anggotanya, maupun memberikan informasi yang menyesatkan
7. Menimbulkan Dosa
Dari beberapa poin diatas merupakan perbuatan yang dilaknat oleh Allah SWT, sehingga pelakunya akan mendapat dosa 

Kesimpulannya internet bagaikan dua sisi pedang yang sama tajamnya, jika digunakan untuk kebaikan maka akan memberikan manfaat baik yang luar biasa. Tetapi jika digunakan untuk hal-hal yang bersifat keburukan juga menimbulkan kerusakan yang sangat dasyat. Terima KAsih . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar